Cara Memperbaiki komputer gagal Booting [ Tidak bisa masuk Windows ]


Laptop hanya bisa menampilkan "windows starting" saja, tidak bisa masuk windows, Beberapa kemungkinan penyebab dan cara mengatasi nya adalah :





  • Ada masalah pada BIOS

Fungsi BIOS menghubungkan segala perangkat dalam sebuah CPU. BIOS terletak pada motherboard, dan ini adalah penyebab yang paling sering terjadi jika komputer tidak bisa masuk windows. Anda bisa masuk ke BIOS untuk memeriksa apakah BIOS dalam keadaan normal atau tidak. Caranya dengan merestart komputer anda kemudian ketik F2 diikuti Delete. Jika anda tidak berhasil masuk BIOS, anda harus mempelajari kenapa komputer tidak bisa masuk BIOS .



  • Ada masalah pada windows

Jika windows anda bermasalah cukup parah, biasanya yang terjadi komputer memang tidak bisa masuk windows. Kerusakan pada windows bisa terjadi karena ada file di windows yang tidak dapat terbaca atau file corrupt. Tentu saja hal ini menyebabkan windows tidak bisa berjalan normal.

Kerusakan pada windows biasanya akan ada petunjuk ‘repair windows’ dan sejenisnya. Untuk mengatasi masalah ini anda bisa melakukan repair windows. Jika kerusakan parah, instal ulang windows adalah jalan keluarnya. Jangan lupa membackup file penting sebelum instal ulang kembali. Langkah-langkahnya adalah :

Masuk ke BIOS
Ubahlah boot option utama menjadi DVD atau Flashdisk.
Restart komputer anda.
Akan muncul pesan ‘press any key to boot from…’. Kemudian tekan sembarang tombol.
Klik menu ‘repair windows’ dan tunggu hingga prosesnya selesai.



  • Ada masalah pada hardisk

Hardisk berfungsi untuk menyimpan data yang ada di dalam komputer. Semua aplikasi akan terpasang atau tersimpan dalam hardisk. Jika hardisk bermasalah, mungkin saja terjadi komputer tidak bisa masuk windows.

Masalah yang umum terjadi adalah hardisk tidak terbaca atau bad sector. Bad sector adalah kerusakan pada software yang bersifat ringan bisa juga parah. Jika bad sector ini terjadi, anda bisa memeriksanya dengan software tertentu. Software untuk memeriksa ini biasaya tools repair bad sector. Selain itu, ada software lain yang dapat mengatasi bad sector ini.

Selain itu, bisa saja hardisk rusak secara fisik. Jika kerusakan hardisk dalam hal fisik, berarti anda harus mengganti hardisk anda dengan yang baru. Kerusakan hardware lainnya juga bisa menyebabkan komputer restart terus dan tidak bisa masuk windows. Untuk itu, periksalah dan bersihkanlah hardware komputer anda dengan teratur.