Istilah-istilah Astronomi

TATA SURYA – Astronomi adalah ilmu tentang perbintangan dan juga antariksa. Cabang ilmu yang satu ini sangat fokus pada objek berupa benda-benda langit dan kenampakan alam luar angkasa. Beberapa negara juga mempunyai badan tersendiri untuk meneliti dan mengamati gejala alam yang berkaitan dengan antariksa, sebut saja ada JAXA, NASA, BATAN dan lain-lain.
Salah satu kenampakan yang jadi fokus para peneliti di sana termasuk tata surya yang kita diami ini. Tata surya merupakan susunan planet dan bintang yang ada dalam sebuah galaksi. Biasanya planet-planet di dalamnya mengalami sebuah siklus revolusi dan rotasi terhadap satu bintang tertentu dalam sebuah orbit atau lintasan edar.
Banyak sekali istilah-istilah di dalam tata surya yang biasa digunakan dalam astronomi, beberapa diantaranya seperti berikut ini.



1

Planet

7203961392_488357f30a_b
www.flickr.com

Planet merupakan benda langit yang mengelilingi bintang sebagai pusat dalam susunan tata surya. Planet tidak dapat menghasilkan cahaya sendiri namun dapat memantulkan cahaya yang dihasilkan oleh bintang. Planet biasanya mempunyai bentuk, susunan, dan karakteristik yang berbeda-beda.
Dalam tata surya planet dibagi menjadi dua kategori, yakni teresial dan jovian. Planet teresial (planet dalam): Merkurius, Venus, Bumi, Mars. Sedangkan planet jovian (planet luar): Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus.


2
Bintang
__sun___by_rmirandinha-d1zkzn2
arciso08.deviantart.com

Bintang merupakan benda langit yang dapat menghasilkan cahaya sendiri tanpa membutuhkan bantuan benda-benda langit lainnya. Dalam sebuah tata surya, bintang yang besar menjadi pusat dari sebuah susunan tata surya. Dalam tata surya kita ini pusatnya adalah Matahari.
Selain sebagai pusat tata surya, matahari juga merupakan sumber energi terbesar di tata surya. Banya k dari manfaat matahari yang bisa diperoleh, diantaranya adalah sebagai PLTS, mengoptimalkan penyerapan kalsium dan vitamin D, menjemur pakaian, dan lain-lain.

3
Satelit
youngprogressivevoices.com
youngprogressivevoices.com

Satelit adalah benda langit yang mengelilingi sebuah planet beradasarkan jalur orbit tertentu. Pada dasarnya satelit terbagi menjadi dua macam, yakni alami dan buatan. Satelit alami adalah benda langit yang tersusun atas materi alam, contohnya: Bulan, Phosos, Deinzos, dll.
Sedangkan satelit buatan merupakan benda yang diorbitkan mengelilingi sebuah planet untuk keerluan tertentu, contohnya: Satelit Palapa. Fungsi dari satelit buatan sendiri biasanya untuk keperluan komunikasi dan penelitian.

4
Meteor dan Meteorit
Comets-and-Meteors
4hdwallpapers.com

Meteor merupakan benda langit yang jatuh bergerak menuju bumi akibat gaya tarik bumi. Meteor nampak bercahaya dan berpijar karena adanya gesekan dengan atmosfer dan debu-debu langit. Kebanyakan dari kita biasa menyebutnya bintang jatuh.
Meteor yang berhasil mendarat sampai ke bumi dan tidak habis terbakar dinamakan meteorit. Beberapa dari meteorit biasanya dibawa ke lembaga penelitian antariksa untuk di teliti. Namun sebagian juga di bawa ke museum untuk digunakan sebagai objek pembelajaran di sana.

5
Komet atau Bintang Berekor
comet-lovejoy-yb
waitingforison.wordpress.com

Komet meruakan pecahan dari benda-benda angkasa berupa es dan gas yang membeku. Komet sendiri bergerak mengorbit pada matahari dalam suatu lintasan yang amat elips.
Bagian dari komet terdiri atas bagian kepala dan ekor komet. Bagian kepala berdiameter sekitar 65.000 km dengan inti komet dan juga selubung gas (koma). Bagian ekor komet bahkan bisa mempunyai panjang sampai ribuan kilometer, dengan arah menjauhi matahari.

6
Asteroid
asteroid_rings_final_by_deviantvicky
pics-about.space

Asteroid merupakan sekumpulan planet kecil yang berada di antara daerah orbit planet Mars dan Jupiter. Jumlah asteroid yang telah teridentifikasi sampai saat ini berjumlah lebih dari 5.000 asteroid dari jumlah prediksi seluruhnya yang berjumlah 50.000.
Beberapa dari asteroid yang telah diidentifikasi tersebut adalah Ceres yang merupakan asteroid terbesar dengan diameter 780 km. Selain itu juga ada Pallas yang besarnya 560 km, Vesta 490 km, Hygeva 388 km, Juno 360 km dan Davida 272 km.
Orbit dari asteroid sendiri terletak di antara orbit planet Mars dan Yupiter, namun ada juga beberapa yang menyimpang dari orbit tersebut.

semoga bermanfaat
source : http://www.satujam.com/tata-surya/